Ekskavasi – Menggali Lirik, Menemukan Puisi
Kapan saya mulai menerjemahkan lagu? Seingat saya, pertama kali saya menerjemahkan lagu adalah pada tahun 2006 atau 2007-an, ketika saya bekerja kantoran sebagai penerjemah situs web sebuah universitas di Malang. Setiap sore, setelah semua pekerjaan untuk hari itu selesai, saya punya waktu luang sekitar satu jam. Internet berlimpah. Waktu menganggur